Cara Mengatasi USB Preloader Error di Windows 8 dan 10

Cara Mengatasi USB Preloader Error di Windows 8 dan 10 - Pada artikel sebelumnya sudah saya bahas cara mengatasi usb preloader error di Windows 7. Sebenarnya cara ini sama dengan cara tersebut, hanya saja menu di Windows 8 dan windows 10 sedikit berbeda dengan windows 7. Mungkin pembaca ada yang bingung gimana cara mengaturnya di windows 8 atau 10. Maka dari itu saya share sekalian supaya lebih mudah mempraktekannya. Untuk file MT6575 USB VCOM sebenarnya sama, tapi untuk jaga-jaga saya kasih dua.


Persiapan :
Download  MT6575 USB VCOM di sini dan sini. Saya sendiri untuk Windows 10 menggunakan yang pertama.

Selanjutnya ke Cara Mengatasi USB Preloader Error di Windows 8 dan 10 :
  1. Pertama-tama kita harus disable digital driver signature verification di Advanced Starup, caranya tekan keyboar (windows+i)
  2. Selanjutnya pilih Change PC Setting di bawah
  3. Pilih General, lalu scroll ke bawah pilih restart (Untuk windows 8.1 ke atas Advance Startup berada di Update and Recovery)
  4. Setelah direstart akan muncul beberapa menu, silahkan pilih Troubleshoot dan klik Advanced Options.
  5. Pilih Startup Setting lalu klik restart
  6. Setelah restart akan muncul menu lain lagi. Untuk Disable driver signature enforcement silahkan tekan nomer 7 untuk melanjutkan.
  7. Driver Signature verifications telah di non aktifkan, sekarang lanjut ke install VCOM Drivers. Cara ini sama dengan di Windows 7.  Silahkan baca di Sini
Artikel Terkait :
Demikian Cara Mengatasi USB Preloader Error di Windows 8 dan 10. Cara ini memang mirip dengan di windows 7. Hanya saja ketika di windows 8, 8.1 dan 10 harus mendisable dulu Driver Signature Verifications. Jika ada masalah atau masih bingung dengan artikel di atas silahkan hubungi fan page kami di Pengetahuan Dunia Teknologi Informasi.

Cara Mengatasi USB Preloader Error di Windows 7

Cara Mengatasi USB Preloader Error di Windows 7 - Buat kamu yang suka mengoprek hp Android dan ingin melakukan flashing Android sendiri pasti akan mengalami masalah pertama pada Driver Auto Installer jika menggunakan Windows 7. Ini disebabkan aplikasi driver auto installer tidak berjalan di OS Windows 7. Mungkin kebanyakan artikel yang ada di google mengenai cara flash di Android menggunakan windows XP. Makanya aplikasi tersebut tidak cocok untuk Windows 7. Untuk solusinya kita harus menambah sendiri USB VCOM Drivers di PC/Laptop.


Cara Mengatasi USB Preloader Error di Windows 7 mungkin lebih mudah dari pada di Windows 8 dan Windows 10 yang harus masuk sana sini untuk menambah Driver. Untuk mempersingkat waktu langsung saja ikuti cara di bawah ini :

Persiapan :
  • Download MT6575 USB VCOM drivers di sini
Untuk cara menambahkan driver di Windows 7 sebagai berikut:
  1. Pertama silahkan download MTK USB VCOM Drivers di atas
  2. Sekarang buka Device Manager, caranya klik kanan My Computer dan klik Manage
  3. Selanjutnya pergi ke Devive Manager, sekarang klik nama PC kamu lalu pilih Add Legacy Hardware. Lihat gambar di atas !
  4. Sekarang Add Hardware Wizard klik Next
  5. Selanjutnya pilih Install the Hardware that i manually select from a list (Advanced)
  6. Pada tampilan Show All device klik Next
  7. Selanjutnya pilih Have Disk lalu cari (klik Browse) file USB Drivers yang sudah di download di atas. Ingat jika os Windows 7 kamu 64bit pilih yang usb2ser_Win764. Jika 32bit pilih satunya.
  8. Selanjutnya klik Next, maka driver akan di install jika muncul tampilan pop up klik Install Any Anyway
  9. Setelah selesai terinstall silahkan restart PC/Laptop

NB : Untuk windows 8 dan Windows 10 baca Cara Mengatasi USB Preloader Error di Windows 8 dan 10

Artikel Terkait :
Demikian Cara Mengatasi USB Preloader Error di Windows 7. Apabila mengalami masalah atau bingung dengan cara di atas silahkan hubungi fanpage yang ada di samping bawah atau melalui kontak di atas.

Cara Mengetahui Versi Firmware Android Sebelum Melakukan Upgrade atau flash

Cara Mengetahui Versi Firmware Android - Firmware bisa juga disebut Stock ROM merupakan sistem operasi yang ada pada perangkat ponsel atau smartphone, termasuk juga pada perangkat berbasis android. Untuk versi firmware berbeda-beda, tergantung dari pabrik mana ponsel tersebuat dibuat. Versi firmware satu merk smartphone bisa saja beda. Saya pernah menemukan smartphone Advan S3C yang ada lebih dari satu versi Firmware/stock ROM nya. Jadi kamu harus jeli melihat versi firmwarnya sebelum melakukan upgrade/flash firmware. Untuk sederhananya, sebuah sistem operasi Android merupakan jembatan yang menghubungkan antara software dengan firmware. Firmware sendiri mempunyai beberapa elemen, yang semuanya penting untuk perangkat android, elemen penting tersebut adalah:

  • PDA - PDA merupakan sistem operasi android serta kustomisasi yang sudah dilakukan.
  • Phone - yaitu pengidentifikasi aktual di perangkat android.
  • CSC - nerupakan parameter yang menspesifikasi bahasa serta lokasi.
  • Boot loader - merupakan program yang berjalan saat android mulai start up
Untuk cara mengetahui versi firmware android setiap merk smartphone mungkin bisa berbeda. Contohnya saja untuk smartphone Advan S3C bisa mengetahui versi firmware di belakang baterai. Sedangkan untuk Lenovo, Samsung dan Sony melalui pengaturan terus pilih tentang ponsel (lihat gambar di atas). Firmware akan terlihat pada Nomor bentukan.

Artikel Terkait :
Demikian yang dapat saya bagikan pengalaman untuk Cara Mengetahui Versi Firmware Android Sebelum Melakukan Upgrade atau flash. Langkah ini sangat penting, karena jika kamu tidak memperhatikan versi firmware dan langsung upgrade atau flashing android akan terjadi hal yang tidak kamu inginkan. Seperti hp menjadi bootloop bahkan mati total.

Cara Daftar RevenueHits Publisher Untuk Menghasilkan Dolar dari Blog

Cara Daftar RevenueHits - RevenueHits merupakan salah satu jaringan iklan untuk publisher. RevenueHits didirikan pada tahun 2008, sampai saat ini setiap harinya lebih dari 2milyar tayang iklan nya dari publisher. Dengan mendaftar revenueHits publisher akan mendapatkan penghasilan. Penghasilannya sendiri tergantung pada trafik pengunjung blog dari publisher. Semakin banyak trafik pengunjung blog, semakin banyak juga penghasilan seorang publisher.

RevenueHits menyebut dirinya sebagai alternative AdSense. Ini artinya buat blogger yang susah untuk daftar menjadi publisher Google Adsense bisa berpindah dengan cara daftar RevenueHits sebagai alternativenya. Saat ini banyak publisher di Indonesia yang mendaftar RevenueHits untuk mengisi kekosongan iklan diblognya.

Pembayaran RevenueHits


Untuk pembayaran revenueHits menyedia tiga metode. Metode pembayaran yang pertama bisa melalui Paypal, untuk yang kedua bisa melalui Wired (langsung ke rekening bank Indonesia) dan yang ketiga melalui Payoneer. Tiga metode tersebut memudahkan publisher untuk menarik hasil dari pemasangan iklannya. Untuk waktu penarikannya sendiri dilakukan setiap tanggal 30. Contohnya : jika penghasilan kamu tarik tanggal 6 makan akan masuk tanggal 30 bulan depannya. Cara ini hampir mirip dengan pembayaran Google Adsense. Untuk minimal penarikannya $20 jelas ini lebih sedikit dari google adsense yang minimalnya $100.

Untuk cara daftar RevenueHits sangatlah mudah tidak seperti google adsense yang harus melalui beberapa review, belum lagi kalau daftar google adsense sering di tolak. Maka dari itu segera daftar revenuewHits untuk menghasilkan dolar dari blog kamu.

Berikut ini cara daftar RevenueHits :


1. Silahkan masuk ke website revenueHits, untuk lebih mudah klik di sini
2. Silahkan klik Join Now
3. Sekarang silahkan isi data nama dan blog kamu, jika sudah klik Next Step
4. Di step 2 kamu disuruh mengisi Username, password, e-mail dan No hp. Jangan lupa centang Accept terms and condition lalu klik Submit
5. Langkah selanjutnya silahkan buka e-mail dan klik "Active My Account"
6. Selamat sekarang kamu sudah terdaftar di RevenueHits

Untuk cara memasang iklan RevenueHits ikuti langkah berikut ini :


  1. Masuk ke akun RevenueHits
  2. Pada menu Dashboard klik "New Placement" pilih Desktop placement untuk menaruh iklan di tampilan desktop dan Mobile placement untuk tampilan mobile
  3. Selanjutnya silahkan pilih jenis iklan yang ingin kamu pasang. Untuk pertama sebaiknya klik Banner saja.
  4. Silahkan isi judul iklan, Size (ukuran iklan) dan deskripsi iklan lalu klik Save
  5. Maka unit iklan akan terbuat. Klik </> untuk mengambil kode iklan
  6. Silahkan copy kode iklan tersebut dan taruh di blog kamu
  7. Untuk Pasang iklan revenueHits di blogger, silahkan masuk ke tata letak lalu tambah Gadget pilih HTML/JavaScript
  8. Paste kode iklan widget ini lalu klik save
  9. Coba buka blog kamu, maka iklan langsung muncul
Artikel Terkait :
Untuk cara daftar RevenueHits memang mudah dan langsung diterima langsung. Berbeda dengan daftar google adsense yang harus melewati beberapa review dan sering kali di tolak. Buat kamu yang belum diterima google adsense bisa menggunakan revenueHits untuk alternatifnya. Tapi jika kamu sudah punya akun Google adsense sebaiknya jangan menaruh iklan dalam satu blog dengan revenueHit jika tidak ingin akun kamu diblokir. Selamat mencoba dan semoga berhasil menghasilkan dolar dari revenueHits ini.

Cara Mengatasi Playstore Tidak Bisa dibuka Karena Berhenti

Cara Mengatasi Playstore Tidak Bisa dibuka - Aplikasi play store tidak bisa dibuka merupakan salah satu masalah yang sering dialami pengguna Android. Masalah lain dari play store yang sering terjadi adalah Play Store tidak bisa download, kalau masalah ini bisa kamu lihat di Cara mengatasi error saat download di play store. Kembali lagi ke pokok masalah play store tidak bisa dibuka. Penyebab aplikasi play store tidak bisa dibuka bermacam-macam. Bisa disebabkan karena update aplikasi play store ke versi terbaru atau bisa juga aplikasi play store sudah kadaluarsa. Masalah seperti ini sering terjadi pada smartphone keluaran lama yang tidak pernah diupdate aplikasinya.

Ketika mengalami masalah ini pengguna smartphone pasti sangat jengkel. Mungkin mengira koneksi internet yang buruk, ada juga yang menduga smartphone rusak. Sebaik jangan dulu di bawa ke servis hp jika tidak mau mengeluarkan biaya banyak. Karena ini hanya masalah yang sepele saja. Di sini saya akan membagikan beberapa Cara Mengatasi Playstore Tidak Bisa dibuka.

Berikut ini Cara Mengatasi Playstore Tidak Bisa dibuka :


Cara Pertama Mengatasi Playstore Tidak Bisa dibuka :


Perlu kamu ketahui jika pengaturan tanggal pada smartphone kamu mempengaruhi kinerja aplikasi play store. Tanggal dan waktu yang salah dapat menyebabkan aplikasi play store tidak bisa dibuka. Jadi cara yang pertama ini silahakan cek pengaturan tanggal dan waktu smartphone kamu dan pastikan sama dengan saat ini.

Cara Kedua Mengatasi Playstore Tidak Bisa dibuka :

  1. Masuk menu Settings pada ponsel Android
  2. Selanjutnya buka manager aplikasi
  3. Jika sudah di buka manager aplikasinya, akan terdapat beberapa Tab seperti  didownload, penyimpanan telepon, berjalan dan semua.
  4. Pilih Tab Semua
  5. Pilih Opsi lalu pilih Reset Preferensi Aplikasi
  6. Pilih Reset Aplikasi

Cara Ketiga Mengatasi Playstore Tidak Bisa dibuka :

  1. Masuk menu setting /pengaturan android kamu
  2. Selanjutnya pilih aplikasi dan pilih Tab Semua
  3. Sekarang pilih play store
  4. Pilih paksa berhenti, hapus cache dan hapus data
  5. Selanjutnya matikan hp, copot baterai tunggu 30 detik lalu nyalakan hp lagi

Cara Keempat Mengatasi Playstore Tidak Bisa dibuka :


Jika ketiga cara di atas belum bisa mengatasi masalah play store tidak bisa dibuka, semoga dengan cara keempat ini bisa.
  1. Silahakan download aplikasi Play store ke versi yang baru
  2. Kamu bisa mencari lewat google atau klik di sini. yang penting versinya lebih tinggi dari aplikasi playstore yang sudah ada.
  3. Sebelum menginstal aplikasi sebaiknya masuk pengaturan keamanan dan centak sumber tidak diketahui.
  4. Selanjutnya install aplikasi play store sampai selesai.

Cara Kelima Mengatasi Playstore Tidak Bisa dibuka :


Cara kelima ini merupakan cara terakhir mengatasi playstore tidak bisa dibuka. Cara ini dilakukan jika ke empat cara di atas tidak berhasil. Kalau menurut saya cara ke 1-4 pasti ada yang berhasil. tapi jika tidak berhasil mungkin ada masalah pada sistem operasi. Yang harus kamu lakukan adalah reset ke pengaturan pabrik. Jika masih belum bisa harus melakukan Flash atau pembaruan sistem operasi.

Artikel Terkait :
Demikian Cara Mengatasi Playstore Tidak Bisa dibuka yang biasanya ditandai dengan muncul tulisan "Sayangnya, Google Play Store telah berhenti". Dengan melakukan cara-cara di atas semoga pembaca dapat menyelesaikan masalah ini.

SEKILAS TENTANG KAMI AufaNet Hotspot yang beralamat di Desa Pasurenan Kecamatan batur Kabupaten Banjarnegara de ngan bisnis utama dib...

Most Reading